FASILITAS MUSEUM GEOLOGI

Selain ruang peragaan dan ruang dokumentasi Museum Geologi mempunyai fasilitas-fasilitas lain yang dapat dimanfaatkan oleh pengunjung antara lain :

Auditorium

Salah satu fasilitas Museum Geologi yang bisa pengunjung dapatkan selama berada di Museum Geologi adalah Auditorium. Kegiatan yang dilaksanakan di Auditorium adalah pemutaran film, ceramah, seminar, dan kegiatan lainnya yang berhubungan dengan pendidikan. Kapasitas Auditorium sebanyak 200 orang. Pemutaran film yang berdurasi + 20 menit bisa pengunjung dapatkan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.


Ruang Edukasi

Selain Auditorium ada juga ruang edukasi yang bisa pengunjung manfaatkan. Kegiatan yang dilaksanakan di ruang edukasi adalah ceramah dan diskusi. Kapasitas ruang edukasi sebanyak + 40 orang. Pemanfaatan ruang edukasi harus ada pemberitahuan sebelumnya (tidak bisa mendadak).


Souvernir Shop

Untuk memenuhi kebutuhan pengunjung Museum Geologi dalam pengadaan cinderamata, Museum Geologi mempunyai fasilitas souvernir shop. Di souvernir shop pengunjung Museum Geologi bisa mendapatkan cinderamata berupa buku-buku dan alat peraga yang berhubungan dengan ilmu kebumian. selain itu pengunjung bisa memperoleh kaos, asesoris, gantungan kunci, dan benda geologi lainnya.


Masjid

Bagi para pengunjung Museum Geologi yang beragama Islam dan ingin melaksanakan sholat, Museum Geologi menyediakan masjid yang berada di sekitar Museum Geologi. masjid tersebut dapat menampung pengunjung sebanyak + 700 orang.


Poliklinik

Salah satu fasilitas lain yang dimiliki Museum Geologi adalah poliklinik. Fasilitas ini diberikan kepada pengunjung yang sakit saat mengadakan kunjungan di Museum Geologi secara gratis. Fasilitas poliklinik hanya tersedia hari Senin s/d Kamis pukul 09.00 s/d 14.00. tenaga yang tersedia adalah seorang dokter dan paramedis.


Toilet

Fasilitas yang tidak kalah penting adalah toilet. Toilet pria dapat menampung 18 orang dalam satu waktu sementara toilet wanita dapat menampung 11 orang. Toilet ini terletak di sekitar ruang peraga lantai satu dan Auditorium.